Selasa, 28 Desember 2010

LPI

Persema akan mengundurkan diri dari ISL setelah derby d'Ngalam melawan Arema. Pengunduran diri Persema ini dikarenakanan Persema akan mengikuti kompetisi tandingan ISL, yaitu LPI. Wali kota Malang yang juga ketua umum Persema, Peni Suparto secara gamblang mengatakan bahwa laga melawan Arema harus digelar. Baru setelah itu mengundurkan diri. Langkah Persema tidak sama dengan Persibo yang langasung mengundurkan diri dari ISL.


Beberapa pemain Persema mengancam akan mengundurkan diri Persema jika manajemen Persema menurunkan tim senior di LPI. Padahal Persema sudah menyiapkan Persema FC untuk ajang ini. Tapi kabarnya, Persema seniorlah yang akan turun di LPI. Oleh karena itu, pemain Persema senior takut jika bermain di LPI. Pasalnya, PSSI akan menjatuhkan hukuman bagi pemain yang turun di LPI.

Saya sebagai Ngalamania bingung, kenapa Persema mengikuti LPI yang notabene belum mendapat ijin dari PSSI. Sebaiknya Persema menuggu sampai LPI mendapat ijin dari PSSI. Sehingga para pemain tidak ada yang keluar. Walaupun LPI punya tujuan yang bagus, Persema harus menunggu LPI mendapat ijin(legal) baru mengikutinya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar